Daftar Jurusan Kuliah Favorit Mahasiswa Indonesia di Luar Negeri dan Kampus Terbaiknya!

Daftar Jurusan Kuliah Favorit Mahasiswa Indonesia di Luar Negeri dan Kampus Terbaiknya!

Saat memutuskan untuk kuliah di luar negeri, ada satu hal penting yang tidak boleh dilupakan, yaitu memilih jurusan kuliah yang tepat. Jangan sampai setelah kamu melewati berbagai proses yang melelahkan—apalagi jika kamu mengambil jalur beasiswa, kamu merasa salah mengambil jurusan setelah menjalani perkuliahan.

Bagi kamu yang masih bingung atau bimbang menentukan jurusan apa saat kuliah di luar negeri nanti, berikut adalah beberapa jurusan kuliah yang menjadi favorit para mahasiswa Indonesia di luar negeri.

Jurusan Favorit Mahasiswa Indonesia di Luar Negeri

1. Bisnis dan Manajemen

Jurusan ini menjadi salah satu program studi di bidang ekonomi yang membuat mahasiswanya memiliki peluang besar untuk lebih mudah mendapatkan pekerjaan. Selain itu, ilmu yang didapatkan dari jurusan ini juga bisa digunakan membangun usaha sendiri.

2. Teknik

Jurusan Engineering atau Teknik memang sudah lama dikenal sebagai jurusan dengan prospek kerja yang bagus dan sangat luas. Itulah sebabnya jurusan ini menjadi salah satu jurusan favorit para mahasiswa, baik di dalam dan luar negeri.

Khusus untuk di luar negeri, saat ini ada banyak kampus top dunia yang unggul di bidang teknik sehingga banyak mahasiswa Indonesia yang memutuskan untuk melanjutkan studi di jurusan ini.

3. Ilmu Kesehatan dan Kedokteran

Ini adalah dua jurusan yang tidak akan tergantikan oleh perkembangan teknologi. Keduanya menjadi jurusan paling populer di seluruh dunia, termasuk untuk mahasiswa Indonesia. Salah satu alasannya karena alumni dari jurusan ini memiliki kesempatan kerja yang sangat luas.

4. Akuntansi

Sama seperti jurusan Bisnis dan Manajemen, jurusan ini juga memiliki lapangan pekerjaan yang sangat luas. Ini karena banyak perusahaan yang sampai saat ini membutuhkan kemampuan dari lulusan akuntansi untuk menghitung arus kas perusahaan.

5. MIPA

MIPA atau Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam menjadi jurusan lain yang juga menjadi favorit banyak mahasiswa Indonesia yang ingin kuliah di luar negeri. Kebanyakan dari mereka mengambil kuliah di Amerika Serikat karena ini negara yang memiliki kurikulum STEM (Science, Technology, Engineering, and Math) yang dijadikan sebagai acuan standar untuk belajar MIPA yang paling top sedunia.

6. Hukum

Bagi kamu yang ingin kuliah di luar negeri, jurusan Hukum bisa menjadi pilihan karena banyak mahasiswa Indonesia yang menjadikan ini sebagai jurusan favoritnya. Untuk negaranya, Belanda bisa menjadi negara pilihan karena mempunyai reputasi hukum internasional yang sangat tinggi.

Kampus Terbaik di Luar Negeri dengan Jurusan Favorit Mahasiswa Indonesia

Menurut Kobie Education, berikut adalah kampus terbaik dari jurusan-jurusan yang menjadi favorit mahasiswa Indonesia.

  • Accounting and Finance: Harvard University (Amerika Serikat)

  • Agriculture and Forestry: Wageningen University and Research (Belanda)

  • Anatomy and Physiology: University of Oxford (Inggris)

  • Anthropology: University of Oxford (Inggris)

  • Archeology: University of Cambridge (Inggris)

  • Architecture and Built Environment: University College London (Inggris)

  • Art and Humanities: University of Cambridge (Inggris)

  • Art History: Royal College of Art (Inggris)

  • Biological Science: Harvard University (Amerika Serikat)

  • Business and Management Studies: INSEAD (Prancis)

  • Chemistry: University of Cambridge (Inggris)

  • Classic and Ancient History: Sapienza University of Rome (Italia)

  • Computer Science and Information System: Massachusetts Institute of Technology (MIT) (Amerika Serikat)

  • Communication and Media Studies: University of Amsterdam (Belanda)

  • Data Science: Carnegie Mellon University (Amerika Serikat)

  • Dentistry: University of Michigan-Ann Arbor (Amerika Serikat)

  • Development Studies: University of Sussex (Inggris)

  • Earth and Marine Science: ETH Zurich (Swiss)

  • Economics and Econometrics: Stanford University (Amerika Serikat)

  • Education and Training: University College London (Inggris)

  • Engineering - Chemical: Massachusetts Institute of Technology (MIT) (Amerika Serikat)

  • Engineering - Civil and Structural: University of California-Berkeley (Amerika Serikat)

  • Engineering - Electrical and Electronic: Stanford University (Inggris)

  • Engineering - Mechanical: Delft University of Technology (Belanada)

  • Engineering - Mineral and Mining: Colorado School of Mines (Amerika Serikat)

  • Engineering and Technology: University of Cambridge (Inggris)

  • English Language and Literature: University of Oxford (Inggris)

  • Environmental Science: Wageningen University and Research (Belanda)

  • Geography: The London School of Economics and Political Science (LSE) (Inggris)

  • Geology: ETH Zurich (Swiss)

  • Geophysics: California Institute of Technology (Caltech) (Amerika Serikat)

  • Hospitality and Leisure Management: EHL Hospitality Business School (Swiss)

  • Law and Legal Studies: Harvard University (Amerika Serikat)

  • Library and Information Management: University of Sheffield (Inggris)

  • Life Science and Medicine: John Hopkins University (Amerika Serikat)

  • Linguistic: University of Massachusetts Amherst (Amerika Serikat)

  • Marketing: University of Pennsylvania (Amerika Serikat)

  • Material Science: University of Cambridge (Inggris)

  • Mathematics: Massachusetts Institute of Technology (MIT) (Amerika Serikat)

  • Medicine: University of Oxford (Inggris)

  • Modern Languages: University of Cambridge (Inggris)

  • Natural Science: Harvard University (Amerika Serikat)

  • Nursing: University of Pennsylvania (Amerika Serikat)

  • Performing Arts: Royal College of Music (Amerika Serikat)

  • Pharmacy and Pharmacology: Monash University (Australia)

  • Philosophy: New York University (NYU) (Amerika Serikat)

  • Physics and Astronomy: Massachusetts Institute of Technology (MIT) (Amerika Serikat)

  • Politics: Sciences Po (Prancis)

  • Psychology: New York University (NYU) (Amerika Serikat)

  • Social Policy and Administration: The London School of Economics and Political Science (LSE) (Inggris)

  • Sociology: University of Oxford (Inggris)

  • Sports Related Subject: Loughborough University (Inggris)

  • Statistics and Operational Research: Stanford University (Amerika Serikat)

  • Theology, Divinity and Religious Studies: University of Notre Dame (Inggris)

  • Veterinary Science: Royal Veterinary College-University of London (Inggris)

~Febria