Tips Persiapkan Rumah Menyambut Natal dan Tahun Baru

Tips Persiapkan Rumah Menyambut Natal dan Tahun Baru

Akhirnya, Desember telah tiba. Akhir tahun seperti ini identik dengan musim liburan, meskipun kebanyakan baru mulai libur menjelang Hari Natal dan Tahun Baru. Namun, tidak sedikit orang yang mempersiapkan rumahnya sejak awal bulan untuk menyambut kedua hari penuh sukacita tersebut.

Karena saat Hari Natal dan Tahun Baru kebanyakan orang merayakannya di rumah untuk berkumpul dengan keluarga besar, maka mempersiapkan rumah agar lebih siap untuk menyambut banyak orang yang akan datang harus dilakukan. Berikut adalah beberapa tips yang bisa dilakukan.

1. Rapikan dan Bersihkan Rumah

Ini adalah waktu yang tepat untuk merapikan rumah dan memulai tahun baru dengan segar. Mulailah proses penataan dengan mengevaluasi satu per satu ruangan dan membuat sistem penyortiran dengan memisahkan barang-barang untuk disimpan, dibuang, dan disumbangkan. Dengan begitu, Anda akan memiliki lebih sedikit barang untuk dibersihkan sebelum mengundang teman dan keluarga untuk merayakan Hari Natal dan Tahun Baru di rumah. 

Jangan lupa juga untuk membersihkan rumah secara menyeluruh menjelang perayaan.  Gosok seluruh kamar mandi, dapur, pastikan ruang tamu, kamar tidur tambahan, dan beranda dalam keadaan selalu bersih untuk memastikan rumah Anda siap untuk pesta liburan mendatang.

6 Manfaat Menghias Pohon Natal untuk Anak, Mengajarkan Kreativitas - Ragam  Bola.com

2. Inventarisasi Dekorasi Akhir Tahun Milik Anda

Sebelum mulai mendekorasi rumah, luangkan waktu sejenak untuk melakukan beberapa hal berikut ini:

  • Cek dekorasi Natal dan Tahun Baru. Buang yang rusak dan sumbangkan atau jual yang tidak lagi Anda perlukan.

  • Coba semua lampu dekorasi. Ganti jika ada yang tidak menyala dan jika rangkaian lampu benar-benar rusak, buanglah dan segera beli yang baru. Jangan menunggu hingga detik-detik terakhir dekorasi. 

  • Jika ingin membeli dekorasi baru, buatlah daftar barang-barang yang benar-benar perlu dibeli dan tentukan anggaran sebelum berbelanja.

 

3. Pilih Tema atau Palet Warna untuk Tahun Ini

Meskipun perayaannya tiap tahun sama, yaitu Hari Natal dan Tahun Baru, tetapi bukan berarti dekorasi rumah juga harus tetap sama setiap tahunnya. Pilihlah tema atau palet warna yang berbeda agar tiap perayaan memiliki kesan tersendiri dan kenangan yang lebih berkesan

Carilah tema dan palet warna yang sedang tren atau bisa juga membuat tren sendiri. Anda bisa mencoba sesuatu yang cerah dan penuh warna karena ini merupakan perayaan yang penuh sukacita. 

 

4. Buat Dapur Lebih Cantik dan Nyaman 

Saat Hari Natal dan Tahun Baru, biasanya akan melibatkan banyak kegiatan memasak dan membuat kue di dapur. Meski dapur akan semakin terlihat berantakan, tetapi menjelang hari kumpul-kumpul dengan keluarga, pastika  dapur terlihat lebih cantik dan nyaman untuk dipakai berkumpul.

Buatlah dapur tetap terorganisir sehingga membantu penggunanya nanti, baik si pemilik rumah atau tamu, bisa melakukan kegiatan dapur dengan lancar. Pastikan seluruh peralatan dapur yang penting benar-benar bersih dan mudah dijangkau.

Periksa apakah oven, kompor, microwave, dan alat-alat lainnya dalam kondisi berfungsi dengan baik. Perbaiki atau ganti peralatan yang rusak sebelum Anda perlu menggunakannya.  Cek lemari es dan buang makanan atau minuman yang sudah basi atau kadaluarsa untuk memberi ruang bagi camilan ramah freezer yang bisa Anda buat sebelumnya.

5. Bersiaplah untuk Tamu yang Menginap

Baik untuk menginap mendadak atau kunjungan yang sudah direncanakan selama berbulan-bulan, sebaiknya Anda menyiapkan kamar tamu mulai sekarang agar tidak panik atau terburu-buru merapikannya saat keluarga akan menginap.

  • Bersihkan kamar tidur tamu dan rapikan tempat tidur dengan linen bersih. Jika tidak punya kamar tidur tamu dan ingin menggunakan kamar anak sebagai gantinya, rapikan barang-barang anak agar tidak memenuhi kamar dan pindahkan keperluan anak ke kamar orang tua agar tidak mengganggu tamu nantinya. 

  • Jika kamar tidur tamu (atau kamar tidur anak) memiliki kamar mandi sendiri, pastikan sudah tersedia handuk bersih dan perlengkapan mandi yang diperlukan. Pindahkan perlengkapan mandi anak, jika ini juga menjadi kamar mandi yang digunakan oleh anak sehari-hari. 

  • Tanyakan kepada keluarga yang menginap apakah mereka memiliki alergi makanan atau hewan peliharaan yang perlu diketahui. Jika ada, beritahukan informasi ini kepada keluarga yang lain agar bisa saling mengingatkan untuk menghindarinya. 

 

6. Jangan Lupakan Hal-Hal Kecil Ini

Saat menyiapkan rumah untuk perayaan Hari Natal dan Tahun Baru, pasti ada saja Hal-Hal kecil yang terlupakan. Agar tidak lagi lupa, berikut daftar Hal-Hal kecil yang harus Anda perhatikan. 

  • Siapkan peralatan makan dari awal.  Jika Anda menggunakan perangkat khusus untuk Natal, keluarkan dan bersihkan.

  • Bersihkan kamar mandi. Semua tamu yang datang ke rumah pasti akan masuk ke kamar mandi. Ini berarti kamar mandi  harus dibersihkan. Siapkan  beberapa handuk dan beri aksesori baru untuk menghidupkan ruangan.

  • Ganti sarung bantal sofa dan taplak meja yang bertema perayaan untuk menambah semangat liburan di rumah.  Carilah sarung bantal dan taplak meja yang cerah.

  • Tambahkan lampu luar ruangan. Terangi eksterior rumah dengan lampu berkelap-kelip atau perlengkapan musiman.  Tidak hanya membuat rumah menarik, tetapi juga menambah suasana meriah di lingkungan sekitar.

  • Buat playlist. Buat kompilasi campuran lagu-lagu Natal klasik, lagu-lagu hits liburan modern, dan lagu-lagu instrumental untuk menciptakan soundtrack sempurna untuk perayaan Hari Natal dan Tahun Baru agar menciptakan suasana gembira di setiap ruangan.

  • Siapkan tempat untuk berfoto. Tentukan sudut ruangan yang sudah dihiasi dengan latar belakang atau properti, seperti topi Santa atau terompet, serta kamera untuk mengambil foto tamu agar lebih berkesan dan menyenangkan. 

  • Siapkan permainan untuk keluarga. Bisa permainan papan, kartu, atau video game interaktif yang bisa dimainkan oleh seluruh keluarga.  Ini adalah cara menarik untuk menjamu tamu dan menciptakan tradisi liburan baru.

Itulah beberapa tips menyiapkan rumah untuk menyambut Hari Natal dan Tahun Baru agar lebih berkesan. Selamat berlibur! ~Febria