Zat & Wujud

Zat & Wujud

"Air, Api, Tanah, dan Udara. Dahulu keempat negara hidup dengan damai. Namun semuanya berubah saat negara api menyerang. Hanya Avatar yang mampu mengendalikan keempat elemen yang dapat menghentikannya. Namun saat dunia membutuhkannya, dia menghilang. Beratus tahun kemudian aku dan kakakku menemukan seorang Avatar muda yang baru. Seorang pengendali udara bernama Aang. Walaupun ilmu pengendalian udaranya sangat bagus, namun dia masih butuh banyak waktu untuk bisa menguasai semuanya. Tapi aku yakin, Aang dapat menyelamatkan dunia."

Nah barusan adalah narasi yang dibacakan katara di opening series Avatar : The Last Airbender. BUKAN, kita bukan mau ngebahas series nya dari season satu (book one), yang menceritakan Aang melakukan perjalanan dengan Katara dan Sokka ke Suku Air Utara agar dia bisa belajar pengendalian air dan bersiap untuk mengalahkan Negara Api. Terus ada Pangeran Zuko, anak buangan dari Raja Api Ozai saat itu, yang mengejar mereka, ditemani oleh pamannya Iroh, berharap untuk menangkap Avatar untuk memulihkan kehormatannya. BUKAN itu yang mau kita bahas. Apalagi season dua nya , pas Aang dan, Katara dan Sokka melakukan pencarian untuk menemukan seorang guru Pengendali Bumi (Tanah) dan mereka merekrut Toph Beifong. Tapi final season nya juga seru abiess sih , setelah selamat dari pertempuran mengerikan melawan Azula, Aang menghadapi tantangan baru saat dia dan teman-temannya memasuki Negara Api. Goal pencarian mereka adalah menemukan dan mengalahkan Firelord ,Raja Api Ozai. 

Ehem…

Air, Api, Tanah, dan Udara …

Nah maksudnya itu yang mau kita cocoklogiin. Air, Api, Tanah, dan Udara merupakan elemen atau unsur di filmnya, yang mana di sains , unsur adalah bahan dasar yang menyusun segala macam materi. 

Nah lanjut, kalo kita belajar tentang Zat (atau materi), yang definisinya adalah sesuatu yang memiliki massa dan menempati ruang. Terus, berdasarkan wujudnya, zat dibagi atas 3 jenis, yaitu :

  1. zat padat, 

  2. cair, dan 

  3. gas 

  4. (eh ada zat plasma tambahannya)

Unsur Air mewakili zat Cair , Tanah mewakili zat padat , Gas diwakili angin dan Api bisa kita masukkan ke kategori zat plasma.



sumber:https://infimech.co.id/

Beberapa karakteristik zat dapat kita tuliskan:

Padat

Cair

Gas

Plasma

Molekul dalam struktur tetap

Molekul bergerak bebas

Molekul bergerak bebas

Ion dan elektron bergerak bebas

Jarak antar molekul rapat

Jarak antar molekul agak renggang

Jarak antar molekul renggang

Jarak antar ion renggang

Bentuk dan Volume tetap

Bentuk tidak tetap ,Volume tetap

Bentuk dan Volume tidak tetap

Bentuk dan Volume tidak tetap

 

Untuk plasma ,sebenernya lebih enak kalo kita bahas secara khusus nanti yaaa..

Nah berikutnya, salah satu yang menjadi pembeda antara zat-zat diatas tadi adalah massa jenis

 

Massa Jenis

Massa jenis berarti berapa banyak massa yang ada dalam setiap ruang (volume) tertentu. Setiap benda memiliki massa jenis yang spesifik dan berbeda satu sama lain, tetapi tidak berubah-ubah. Contohnya, jika kepadatan satu sendok air sama dengan kepadatan satu gelas air, namun kepadatan air berbeda dengan kepadatan zat lainnya. Semakin rapat susunan partikel di dalam suatu zat, semakin besar pula massa tiap satuan volumenya yang berarti massa jenis benda semakin besar atau rapat dan sebaliknya. Nah biasanya, zat padat punya massa jenis yang lebih besar sedangkan gas punya massa jenis kecil.

Massa jenis dapat dicari dengan rumus berikut,

ρ=m  / V

Dimana,
ρ:massa jenis (kg/m3)
m:massa kg
V:Volume (m3)

Contoh Soal 1

Sebuah benda memiliki massa jenis 800 kg/m3 dan memiliki massa sebesar 2 kg. Tentukan volume benda dan nyatakan dalam satuan cm3!

Jawaban

Diketahui massa (m) benda = 2 kg dan massa jenis = 800 kg/m3

Ditanya, volume, V

ρ=m / V
V=m / ρ
V=2 / 800
V=0,0025 m3
V=0,0025×106 cm3
V=2500 cm3

 

Contoh Soal 2

Perhatikan gambar pengukuran berikut!
 


Berdasarkan data pada gambar di atas. Tentukan Massa jenis batu tersebut 

Jawaban

Diketahui volume dari pengukuran gelas ukur. Volume dihitung dari selisih pengukuran sesudah dan sebelum benda dimasukkan (dalam satuan cm3)

V=80-60=20 cm3

Kemudian diketahui massa benda dari pengukuran menggunakan timbangan

m=100 + 20 = 120 g

Massa jenis dapt kita cari menggunakan persamaan,

ρ = m / V
ρ =120 / 20
ρ = 6 g/cm3 ~Suci Utari